Posisi yang bertanggung jawab atas pengelolaan dan pengawasan operasional di beberapa cabang dalam area yang ditentukan. Memastikan kelancaran operasional, pencapaian target bisnis, dan kepatuhan terhadap kebijakan perusahaan.
Deskripsi Pekerjaan
- Mengawasi dan mengelola operasional harian di area yang menjadi tanggung jawab.
- Memonitor dan memastikan pencapaian target kinerja di setiap cabang sesuai dengan KPI perusahaan.
- Membimbing, melatih, dan mengembangkan tim di cabang untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi kerja.
- Mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah operasional dengan solusi yang strategis.
- Memastikan kepatuhan terhadap prosedur, kebijakan, dan standar kualitas perusahaan.
- Membuat laporan operasional secara rutin kepada manajemen pusat.
- Mengelola anggaran operasional dan memastikan penggunaan sumber daya yang efisien.
- Menjalin hubungan yang baik dengan pelanggan, mitra kerja, dan pihak terkait lainnya.
Persyaratan
- Pria/Wanita Max. 45 Tahun
- Pendidikan min. S1
- Pengalaman 3 tahun di perusahaan gadai
- Menguasai Operasional Gadai
- Berjiwa kepemimpinan
- Memahami POJK tentang Pergadaian
- Penempatan di Sumbawa, Manado, Bandung, dan Jakarta
- Memiliki SIM A & C
- Mampu mengoperasikan M. Office
Penempatan
Jawa Barat: Bandung, Jakarta
Sulawesi Utara: Manado
NTB: Sumbawa